WJIS 2024: Wow! 9 Proyek di Kawasan Rebana Metropolitan Jawa Barat Siap Ditawarkan kepada Investor

17 September 2024, 12:00 WIB
2 kawasan industri yakni Kerjatati Aerocity dan Sumedang Industrialpolis, akan ditawarkan di WJIS 2024. /dpmptsp.jabarprov.go.id/

JABARINSIGHT – Di ajang West Java Investment Summit (WJIS) 2024 yang akan berlangsung Kamis 19 September 2024 di Trans Conventions Centre Bandung, ada 9 megaproyek di kawasan Rebana Metropolitan yang akan ditawarkan kepada investor dalam negeri dan investor asing.

Ke-9 megaproyek di kawasan Rebana Metropilitan Jawa Barat tersebut, merupakan baian dari 30 proposal proyek akan akan ditawarkan kepada para investor di ajang WJIS 2024. Ke-30 proyek terebut tersebar di sejumlah wilayah di Jawa Barat.

Baca Juga: DITAWARKAN di WJIS 2024, Kota Bogor akan Bangun Trampakuan Rute 8 Kilometer, Terintegrasi LRT Jabodetabek

Mengutip dari laman dpmptsp.jabarprov.go.id, WJIS merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Jawa Barat dan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jawa Barat. Ajang ini berfungsi sebagai platform utama untuk membuka dan mengeksplorasi potensi investasi Jawa Barat yang besar.

Pertemuan bergengsi ini mempertemukan investor visioner, pemimpin industri, dan pejabat pemerintah utama untuk membentuk masa depan lanskap ekonomi Jawa Barat.

Dengan potensi Jawa Barat yang signifikan, sangat penting untuk menangkap setiap peluang investasi, terutama dalam menghadapi tantangan global yang semakin kompleks.

Pada West Java Investment Summit ke-6 "Unleashing West Java Investment Potencies" bertujuan untuk mengungkap, mengeksplorasi, dan mengoptimalkan potensi investasi Jawa Barat untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan inklusif. Khususnya, akan menyoroti potensi dan peluang investasi yang besar di sektor-sektor utama Jawa Barat.

WJIS 2024 akan menjajakan 30 proyek yang sudah siap untuk ditawarkan, dan fokus pada isu-isu utama seperti hilirisasi, energi baru terbarukan, pendidikan kejuruan, dan area investasi baru. WJIS juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas investasi yang berdampak luas kepada masyarakat

WJIS merupakan event tahunan yang diselenggarakan oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Jawa Barat dengan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jawa Barat.  Kegiatan ini telah diselenggarakan sejak tahun 2019, dengan mengusung tema yang berbeda-beda sesuai dengan arah pembangunan Jawa Barat.  Kegiatan WJIS juga menampilkan berbagai proyek yang siap ditawarkan kepada investor dalam dan luar negeri, dari berbagai sektor unggulan di Jawa Barat.

Daftar 9 Proyek Rebana Metropolitan di ajang WJIS 2024

Adapun proyek di kawasan Rebana Metropolitan yang akan dijajakan di WJIS 2024 adalah :

1.Pelayanan air bersih untuk wilayah Pelabuhan Patimban, Subang.

  • Nilai investasi sebesar Rp 134,2 miliar
  • Pemilik proyek : Perumda Air Minum Tirta Rangga Subang
  • Luas lahan proyek : 542 hektare
  • Skema bisnis : BOT

2.Pusat E-Commerce Indonesia

  • Lokasi : Kawasan Bandara Kertajati, Majalengka
  • Nilai investasi : Rp 1,31 triliun
  • Pemilik proyek : PT BIJB
  • Luas lahan : 68,4 Ha
  • Skema bisnis : Land Rent & Concession

3.Grand Kertajati Aerocity

  • Lokasi : kawasan Bandara Kertajati, Majalengka
  • Nilai investasi : Rp 5,5 triliun
  • Pemilik proyek : BIJB Aerocity Development, PP Property, Manakib Realty
  • Luas lahan : 300 Ha
  • Skema bisnis : Right Issue, Joint Venture, Joint Operation

4.Sistem penyediaan Air Daeah Jatigede

  • Lokasi : Sumedang, Majalengka, Indramayu, Cirebon
  • Nilai investasi : Rp 4,3 triliun
  • Pemilik proyek : Pemprov Jabar
  • Luas lahan : 3,2 Ha
  • Skema bisnis : PPP Solicited-BOT

5.Klaster Hub 1 Kertajati Aerocity

  • Lokasi : Kertajati, Majalengka
  • Nilai investasi : Rp 9,1 triliun
  • Pemilik proyek : PT BIJB Aerocity Development
  • Luas lahan : 375 Ha
  • Skema bisnis : Joint Venture & Astate Management Agreement

6.Infrastruktur Utama Kertajati Aerocity

  • Lokasi : Kertajati Majalengka
  • Nilai investasi : Rp 1,2 triliun
  • Pemilik proyek : Pt BIJB Aerocity Development
  • Luas lahan : 140 Ha
  • Skema bisnis : land investment, joint venture, joint operation, BOT

Baca Juga: PROYEK Industri Pengolahan Unggas Terpadu Ciamis akan Ditawarkan di WJIS 2024

7.Pusat Perawatan Pesawat Kertajati

  • Lokasi : Bandra Kertajari Majalengka
  • Nilai investasi : Rp 2,55 triliun
  • Pemilik proyek : PT BIJB Luas lahan : 84,2 Ha
  • Skema bisnis : land rent & consession

8.Kawasan Komersial Bandara Kertajati

  • Lokasi : kawasan Bandara Kertajati Majalengka
  • Nilai investasi : Rp 1,5 triliun
  • Pemilik proyek : PT BIJB Luas lahan : 22,5 Ha
  • Skema bisnis : land rent &consession

9.Sumedang Industrialpolis

  • Lokasi : Buahdua Sumedang
  • Nilai investasi : Rp 4,3 triliun
  • Pemilik proyek : PT Sukses Perdana Andalan
  • Luas lahan : 912 Ha
  • Skema bisnis : strategic partnertship atau land selling

 

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: DPMPTSP Jabar

Tags

Terkini

Trending