Perkebunan Sawit dan PKS PTPN IV di Jawa Barat, Kondisi Dinilai Sangat Baik

- 7 Juli 2024, 12:00 WIB
Suasana di PKS dan perkebunan sawit Cikasungka, KSO PTPN IV dan PTPN I, di Cigudeg, Bogor, Jumat, 5 Juli 2024.
Suasana di PKS dan perkebunan sawit Cikasungka, KSO PTPN IV dan PTPN I, di Cigudeg, Bogor, Jumat, 5 Juli 2024. /Instagram @ptpn4_regional1

JABARINSIGHT – Di Provinsi Jawa Barat terdapat sejumlah unit perkebunan sawit, baik dikelola perusahaan perkebunan negara PTPN dan swasta. Unit-unit perkebunan sawit di Jawa Barat dikabarkan mampu menghasilkan keuntungan yang baik bagi perusahaan pengelola.

Khusus unit-unit perkebunan sawit milik negara di Jawa Barat, terdapat di Bogor, Sukabumi, Subang, dan Cianjur. Unit-unit perkebunan sawit milik negara itu ini dikelola secara oleh KSO PTPN IV Regional 1 (eks PTPN III) dengan PTPN I Regional 2 (eks PTPN VIII).

Pihak PTPN IV Regional 1 (berpusat di Medan, Sumatera Utara, pada Jumat, 5 Juli 2024, mengunjungi  Cikasungka. Mereka ingin melihat sejauh mana kemajuan yang diperoleh perkebunan Cikasungka dalam pemeliharaan kebun sawit dan operasional pabrik kelapa sawit.

Baca Juga: Harga Karet Alam 2024 Sedang Bagus, PTPN I Regional 2 Genjot Produksi Penuhi Pasar Lokal

Tolok ukur Cikasungka

Perkebunan Cikasungka sudah lebih dari 20 tahun mengusahakan kelapa sawit dan kemudian dibangun Pabrik kelapa Sawit (PKS) Cikasungka. Komoditas sawit di perkebunan Cikasungka ditanam tahun 2001-2005, merupakan konversi dari komoditas karet, ketika unit kebun ini masih dikelola PTPN VIII.

Informasi diperoleh dari PTPN IV Regional 1, Minggu, 7 Juli 2024, perkebunan sawit Cikasungka dan PKS Cikasunga, kini dimasukan ke dalam KSO PTPN IV Distrik Jawa Barat-Banten (Djaba).

Pihak PTPN IV Regional 1 yang berkunjung ke perkebunan Cikasungka, adalah General Manager Djaba, Kepala Bidang Tanaman, Kepala Bidang Tekpol, seluruh manajer kebun dan PKS Distrik Jawa Barat.

Dari hasil pengamatan, disebutkan, kondisi perkebunan sawit dan PKS Distrik Jawa Barat dan Banten pasca rehabilitasi sudah sangat baik. Begitu pula produktivitas tanaman, tumbuh signifikan serta memotivasi untuk melampaui RKAP (rencana kerja dan anggaran perusahaan) tahun 2024.

Baca Juga: Bisnis Agrowisata Gunung Mas PTPN I, Puncak, Bogor, Komitmen Jaga Kelestarian Alam

Halaman:

Editor: Kodar Solihat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Trending

Berita Pilgub