Tunggangan Tangguh di Medan Berat, Ini Rekomendasi Sepeda Motor Off Road Terbaik di Tahun 2024

15 Juli 2024, 09:00 WIB
Honda CRF150L dengan suspensi Showa yang nyaman, ground clearance tinggi, desain modern, irit bahan bakar. /Dok Foto PT AHM/


JABAR INSIGHT
– Apakah anda senang berpetualang menjelajah alam bebas dengan sepeda motor ? Pasti senang ya, jika berhasil menaklukan medan off road yang berat dan penuh rintangan.

Apalagi bagi para pecinta petualangan sejati, menaklukkan medan off road dengan sepeda motor adalah pengalaman yang tak terlupakan.

Nah untuk mendapatkan pengalaman berkendara yang menyenangkan ini, pasti dibutuhkan jenis sepeda motor off road yang mumpuni dan tangguh disegala medan berat di alam bebas.

Dan, memilih sepeda motor off road yang tepat adalah kunci untuk mendapatkan pengalaman berkendara yang menyenangkan.

Baca Juga: INILAH 5 Merek HP Terbaik Dunia, Siapa yang Unggul Samsung atau Apple? Simak Pula Kelebihannya

Sepeda motor off road seperti apakah yang layak dijadikan tunggangan mengasyikan di medan off road yang penuh tantangan.

Di tahun 2024, berdasarkan data, banyak pabrikan menghadirkan sepeda motor off roda dengan model-model baru dengan teknologi dan performa yang semakin canggih. Pokoknya siap menemani para penjelajah alam bebas.

Nah berikut ini, seperti dirangkum Jabar Insight dari berbagai sumber, beberapa rekomendasi sepeda motor off road terbaik di tahun 2024, dengan pertimbangan merk, performa, kelebihan, dan harga :

Baca Juga: Inilah Rekomendasi Notepad (Tablet) Terbaik 2024 untuk Anak SMA, Harga dan Performa Harus Jadi Pertimbangan

1.Kawasaki KLX 150L

  • Harga

Rp 32.000.000 (update Juli 2024)

  • Performa

Mesin 150cc SOHC 2-katup, berpendingin udara, tenaga 13.6 hp, torsi 13.8 Nm, transmisi manual 5-percepatan.

  • Kelebihan

Desain ramping dan ringan, irit bahan bakar, handling lincah, cocok untuk pemula.

2.Honda CRF150L

  • Harga

Rp 33.775.000 (update Juli 2024)

  • Performa

Mesin 150cc SOHC 2-katup, berpendingin udara, tenaga 12.7 hp, torsi 13.8 Nm, transmisi manual 6-percepatan.

  • Kelebihan

Suspensi Showa yang nyaman, ground clearance tinggi, desain modern, irit bahan bakar.

Baca Juga: UMKM Butuh Modal Rp 200 Juta? SCF Bisa Jadi Alternatif, Simak Keuntungan dan Cara Mendapatkannya

Kawasaki KLX 150, dengan desain ramping dan ringan, irit bahan bakar, handling lincah, cocok untuk pemula.

3.KTM 250 EXC TPI

  • Harga

Rp 90.000.000 (update Juli 2024)

  • Performa

Mesin 250cc 2-tak, berpendingin cairan, tenaga 30 hp, torsi 24 Nm, transmisi manual 6-percepatan.

  • Kelebihan

Tenaga mesin besar, handling lincah, suspensi WP yang mumpuni, cocok untuk medan ekstrem.

4.Husqvarna TE 300i

  • Harga

Rp 95.000.000 (update Juli 2024)

  • Performa

Mesin 300cc 2-tak, berpendingin cairan, tenaga 31 hp, torsi 26 Nm, transmisi manual 6-percepatan.

  • Kelebihan

Tenaga mesin besar, handling presisi, suspensi WP yang mumpuni, cocok untuk medan ekstrem.

Baca Juga: KENALI! Ini Penyebab Utama Ban Kendaraan Cepat Rusak Kata Pakar

5.GasGas TXT 300

  • Harga

Rp 89.000.000 (update Juli 2024)

  • Performa

Mesin 300cc 2-tak, berpendingin cairan, tenaga 30 hp, torsi 26 Nm, transmisi manual 6-percepatan.

  • Kelebihan

Tenaga mesin besar, handling presisi, suspensi WP yang mumpuni, cocok untuk trial dan enduro.

Ini sekedar tips sebelum menentukan pilihan membeli sepeda motor off road :

  • Pertimbangkan medan yang akan dilalui

Pilihlah sepeda motor off road dengan performa yang sesuai dengan medan yang akan dilalui.

  • Sesuaikan dengan skill dan pengalaman

Bagi pemula, pilihlah sepeda motor off road yang mudah dikendalikan dan tidak terlalu bertenaga.

Baca Juga: Ini Rekomendasi Smartphone (HP) Tangguh untuk Pendaki Gunung, Performa Handal, Fitur Ngedukung dan Harga Okay

  • Perhatikan fitur-fitur yang ditawarkan

Beberapa fitur seperti suspensi yang mumpuni, ground clearance tinggi, dan sistem pengereman yang handal penting untuk dipertimbangkan.

  • Tetapkan budget

Harga sepeda motor off road bervariasi dari puluhan juta hingga ratusan juta rupiah. Tetapkan budget yang realistis sebelum membeli.

Itulah beberapa rekomendasi dan tips sebelum anda menentukan pilihan membeli sepeda motor off road. ***

Catatat : Harga sewaktu waktu dapat berubah.

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Trending