MANTAP! Suzuki Beri Diskon Hingga Rp45 Juta di GIIAS 2024

- 25 Juli 2024, 09:00 WIB
Suzuki Ertiga Hybrid yang dipamerkan pada ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, di ICE BSD, Tangerang, Banten, Rabu 24 Juli 2024.
Suzuki Ertiga Hybrid yang dipamerkan pada ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, di ICE BSD, Tangerang, Banten, Rabu 24 Juli 2024. /ANTARA/Pamela Sakina/

JABARINSIGHT - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memberikan sejumlah penawaran menarik bagi setiap pembelian mobil produknya. Salah satunya adalah potongan harga hingga mencapai Rp45 juta.

Penawaran menarik tersebut berlaku selama pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 berlangsung di ICE BSD, Tangerang, Banten, yang digelar digelar hingga 28 Juli 2024.

Di gerai Suzuki di Hall 8 booth 8C, GIIAS 2024, Suzuki memamerkan model-model andalannya, mulai dari Ertiga, Grand Vitara, Jimny, hingga mobil listrik konsep eVX.

Hampir seluruh model ditawarkan dengan promosi menarik khusus pembelian di GIIAS 2024. Suzuki Ertiga varian Cruise dan hybrid misalnya mendapat potongan harga Rp32 juta.

Smentara untuk mobil Suzuki Ertiga tipe GL mendapat diskon Rp28 juta. Lalu Suzuki XL7 ditawarkan dengan potongan harga Rp30 juta, dan mobil hatchback Suzuki Baleno dilego dengan diskon Rp35 juta.

Baca Juga: MANTAP! VW di GIIAS 2024 Pamerkan Mobil Listrik The All Electric ID Buzz, Harga Rp1,3 Miliar

Baca Juga: MANTAP! VW Luncurkan Mobil Litrik ID UNYX Mampu Tempuh 600 Km Lebih Sekali Pengisian Daya

Mobil city car mungil Suzuki S-Presso juga tak ketinggalan mendapat potongan harga selama GIIAS 2024, yakni diskon Rp5 juta untuk warna merah dan oranye, dan Rp15 juta untuk warna lainnya.

Selain itu, Suzuki juga memeriahkan GIIAS 2024 dengan memberikan potongan harga terbesar pada SUV andalannya Suzuki Grand Vitara, yakni diskon Rp45 juta.

Tak hanya potongan harga puluhan juta, sale Suzuki bernama Cicin mengatakan, seluruh pembeli yang telah melakukan tanda jadi Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) khusus di GIIAS 2024, jugaz akan mendapat bonus tambahan seperti pembersih udara khusus mobil.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Trending

Berita Pilgub