Ini Sepeda Motor Matic Terbaik 2024 untuk Touring, Rekomendasi Merk, Performa, Kenyamanan, dan Harga

- 29 Juni 2024, 15:00 WIB
Honda Forza 250, dengan mesin 250cc bertenaga menghasilkan akselerasi yang mumpuni dan handling yang stabil.
Honda Forza 250, dengan mesin 250cc bertenaga menghasilkan akselerasi yang mumpuni dan handling yang stabil. /Astra Honda/


JABAR INSIGHT
– Gandara, biasa disapa Ang Gagan, mulai menyukai perjalanan jarak jauh (touring) dengan menunggangi kendaraan roda dua (sepeda motor matic). Sesekali ikut touring tipis-tipis bersama rekan kantor ke beberapa objek wisata yang ada di Jawa Barat.

Seiring waktu, kebiasaan Ang Gagan mengendarai sepeda motor matic jarak jauh menjadi hobi. Malahan, tak jarang, jika mudik ke kampung halaman nya selalu menunggangi sepeda motor matic kesayangannya.

Memang asyik dan menyenangkan perjalanan jarak jauh dengan sepeda motor matic. Selain bisa melepaskan penat, sekaligus juga dapat menjelajahi keindahan alam.

Karena sudah hobi menunggangi motor, Ang Gagan mulai berpikir untuk mengganti ke sepeda motor matic yang lebih nyaman, performanya mumpuni, dan harganya terjangkau. Mungkin sudah mulai kagak enak tunggangannya.

Baca Juga: HP Vivo Y173s: Smartphone Harga 1 Jutaan dengan Spesifikasi Menarik yang Layak Dimiliki

Tapi memilih sepeda motor matic yang pas dan cocok untuk perjalanan jarak jauh atau touring tidaklah mudah. Ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan matang-matang. Dan ini sangat krusial.

Nah, berikut ini, seperti dirangkum Jabar Insight dari berbagai sumber, rekomendasi memilih sepeda motor matic terbaik tahun 2024 untuk touring atau perjalanan jarak jauh, berdasarkan merk, performa, kenyamanan, dan harga :

1.Honda Forza 250

  • Kenyamanan

Memiliki bagasi luas, jok empuk, dan posisi duduk yang nyaman untuk perjalanan jarak jauh.

  • Performa

Mesin 250cc bertenaga menghasilkan akselerasi yang mumpuni dan handling yang stabil.

  • Harga

Rp 83 Juta (per Juni 2024)

Baca Juga: Laptop Terbaik untuk Anak SD di Tahun 2024, Ini Rekomendasi Merk, Fitur Edukasi, Keamanan, Performa, dan Harga

2.Yamaha Xmax 250

  • Kenyamanan

Desain bongsor dengan windshield tinggi memberikan perlindungan yang baik dari angin.

  • Performa

Mesin 250cc bertenaga menghasilkan performa yang lincah dan responsif.

  • Harga

Rp 61 Juta (per Juni 2024)

3.Honda PCX 160

  • Kenyamanan

Jok empuk dan posisi duduk yang ergonomis memberikan kenyamanan maksimal.

  • Performa

Mesin 160cc bertenaga menghasilkan akselerasi yang baik dan irit bahan bakar.

  • Harga

Rp 32 Juta (per Juni 2024)

Baca Juga: Tips Wisata Hemat ke Ciwidey dan Pangalengan dengan Bujet Rp 100 Ribu: Liburan Hemat dan Menyenangkan

Yamaha NMax 155, dengan mesin 155cc bertenaga menghasilkan performa yang cukup untuk touring jarak jauh.
Yamaha NMax 155, dengan mesin 155cc bertenaga menghasilkan performa yang cukup untuk touring jarak jauh.

4.Yamaha Nmax 155

  • Kenyamanan

Bagasi luas dan fitur smart key memberikan kemudahan dan kepraktisan.

  • Performa

Mesin 155cc bertenaga menghasilkan performa yang cukup untuk touring jarak jauh.

  • Harga

Rp 31 Juta (per Juni 2024)

5.ADV150

  • Kenyamanan

Desain adventure dengan suspensi yang nyaman dan posisi duduk tegak.

  • Performa

Mesin 150cc bertenaga menghasilkan performa yang mumpuni di berbagai medan jalan.

  • Harga

Rp 36 Juta (per Juni 2024)

Baca Juga: Ini Keunggulan Mitsubishi XForce, Penerima Penghargaan Otomotif Award 2024 Best Low SUV 5 Seater.

Jika sudah yakin akan mengganti sepeda motor matic dengan yang cocok untuk touring atau perjalanan jarak jauh, simak beberapa tips memilih sepeda motor matic untuk touring :

  • Pertimbangkan jarak tempuh:

Pilihlah motor dengan tangki bahan bakar yang besar dan irit bahan bakar untuk perjalanan jauh.

  • Perhatikan kenyamanan

Pilihlah motor dengan jok yang empuk, posisi duduk yang nyaman, dan fitur-fitur yang mendukung perjalanan jauh seperti windshield dan bagasi luas.

Baca Juga: REKOMENDASI Sepeda MTB untuk Pemula, Ini Merk, Performa hingga Harga nya

  • Sesuaikan dengan performa

Pilihlah motor dengan mesin yang bertenaga dan handling yang stabil untuk berbagai kondisi jalan.

  • Pertimbangkan budget

Pilihlah motor dengan harga yang sesuai dengan budget Anda.

Dan, seperti diutarakan salah seorang pakar otomotif, "Saat memilih sepeda motor matic untuk touring, penting untuk mempertimbangkan kenyamanan, performa, dan efisiensi bahan bakar. Motor-motor yang direkomendasikan di atas memiliki kombinasi keunggulan tersebut dan cocok untuk perjalanan jauh."

Itulah beberapa rekomendasi sepeda motor matic yang cocok untuk touring atau perjalanan jarak jauh. ***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah