Suzuki Cappuccino, Mobil Sport Dua Penumpang Bermesin Gahar Akan Lahir Kembali

- 24 Juni 2024, 10:30 WIB
Penampakan Suzuki Cappuccino.
Penampakan Suzuki Cappuccino. /ANTARA/Suzuki./

Cappuccino yang baru dikabarkan memiliki panjang sekitar 4.000 mm, lebar 1.700 mm, dan tinggi 1.230 mm, dengan jarak sumbu roda 2.480 mm.

Sebagai kendaraan dengan dua tempat duduk terbuka, ukurannya yang ringkas juga menjanjikan bobot yang ringan, dengan berat sekitar 1.100 kg.

Baca Juga: REVIEW Toyota Yaris Cross, Harga Sepadan dengan Keunggulan dan Kenyamanan Berkendara

Para penggemar akan senang mendengar bahwa Suzuki berniat untuk menawarkannya dengan pilihan antara transmisi manual enam percepatan dan otomatis delapan percepatan. Jika Cappuccino baru benar-benar diluncurkan, mobil ini akan mulai dipasarkan pada tahun 2027.

Suzuki Cappuccino yang asli dibuat antara tahun 1991 dan 1998 dan dijual sebagai mobil Kei (Kei Car) di Jepang, oleh karena itu mobil ini memiliki mesin kecil 657 cc.

Mobil ini ditawarkan dengan transmisi manual lima percepatan atau otomatis 3 percepatan dan versi flagship-nya memiliki tenaga sebesar 63 hp, yang berarti model baru ini dapat memiliki tenaga hampir tiga kali lipat lebih besar.***

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah