TIGA Terobosan Xiaomi MIX Fold 4 Siap Menantang Samsung Galaxy Z Fold 6 di Sektor Ponsel Lipat Premium

- 22 Juli 2024, 11:00 WIB
Xiaomi MIX Fold 4 dengan disematkan sederetan teknologi baru siap menantang Samsung Galaxy Z Fold 6 di sektor ponsel lipat premium.
Xiaomi MIX Fold 4 dengan disematkan sederetan teknologi baru siap menantang Samsung Galaxy Z Fold 6 di sektor ponsel lipat premium. /xiaomi/

JABARINSIGHT – Mengusung terobosan teknologi terkini di ponsel lipat, Xiaomi baru saja merilis Xiaomi MIX Fold 4. Ponsel lipat terbaru ini diyakini akan mampu menantang Samsung Galaxy Z Fold 6 yang baru dirilis ada 10 Juli 2024, di sektor ponsel lipat kelas premium.

Di kategori ponsel lipat, Samsung sudah merilis ponsel lipat vertikal yang menjadi andalannya yakni Galaxy Z Fold 6. Namun jangan salah, produsen smartphone aasal China, Xiaomi pun baru saja merilis ponsel andalannya yang akan bersaing di kelas ponsel kelas premium.

Baca Juga: Luna Maya Pilih Mobil Listrik Chery Omoda E5 di GIIAS 2024, Ini Alasannya

Kehadiran Xiaomi MIX Fold semakin meramaikan persaingan smartphone folding, setelah sebelumnya diramaikan dengan Samsung Galaxy Z Fold 6 kemudian OPPI Find N3, dan VIVO X Fold 3 yang baru meluncur pada tahun 2024.

Xiaomi MIX Fold 4: Tiga terobosan besar

Diklaim hadir dengan tiga terobosan besar yang disematkan di Xiaomi MIX Fold 4, mereka meyakini akan meraih sukses di pasar ponsel folding khususnya di kawasan Asia.

Sebagai pemimpin di pasar ponsel lipat berbobot ringan, Xiaomi telah memadukan pengalaman yang terkumpul selama bertahun-tahun dalam pengembangan Xiaomi MIX Fold 4. Perangkat yang luar biasa ini telah membuat terobosan signifikan, menentang anggapan umum bahwa ponsel pintar lipat itu berat dan tidak praktis.

Xiaomi pun menerapkan 3 terobosan baru melalui ponsel lipat terbarunya yakni :

1.Desain Ringan

Generasi baru engsel Xiaomi MIX Fold 4telah mencapai pengurangan bobot yang luar biasa dan terobosan yang ringkas. Penggunaan material berkekuatan tinggi yang dipasangkan dengan mekanisme transmisi baja keramik karbon yang tahan aus telah meningkatkan keandalan engsel.

Ketebalan dan bobot keseluruhan telah berkurang secara signifikan, dengan volume engsel total berkurang hingga 34%.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Xiaomi Id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Trending

Berita Pilgub