iPhone 16 : Kapan Dirilis dan Kapan Pemesanan Dibuka? Cek Peningkatan Spesifikasi yang Disematkannya

12 Juli 2024, 19:00 WIB
Inilah bocoran jadwal rilis dan spesifikasi iPhone 16 /Canva/Dendi.S/

JABARINSIGHT – Seperti tidak mau kalah dengan pesaing utamanya yakni Samsung yang baru saja merilis Galaxy Z Fold 6 dan Galaxy Z Flip 6, Apple juga dalam kurun waktu 2 bulan ke depan akan meluncurkan produk andalam mereka yakni iPhone 16.

Bocoran yang beredar luas di internet, pada September 2024, Apple akan meluncurkan seri iPhone 16 yakni iPhone 16, iPhone 16 Plus, iPhone 16 Pro, dan iPhone 16 Pro Max.

Baca Juga: HOBI Fotografi Bawah Air, Samsung Galaxy S24 Ultra, iPhone 15 Pro Max, Google Pixel 8 Pro Pilihannya

Pihak Apple belum mengumumkan secara resmi kapan seri iPhone 16 itu dirilis di bulan September 2024, namun banyak orang yang menanyakan tanggal perilisan HP andalan terbaru Apple tersebut. Mereka juga menanyakan kapan pemesanan dibuka?

Demikian pula terkait spesifikasi yang akan disemakan di seri iPhone 16, bocoran-bocoran sudah berseliweran. Namun dipastikan spesifikasi yang disematkan di iPhone 16 akan mengalami peningkatan dibanding seri sebelumnya yakni iPhone 15.

Bocoran Spek iPhone 16

Para pemerhati perkembangan ponsel, meyakini bahwa iPhone 16 akan membawa perubahan penting dibanding dengan pendahulunya. Khususnya dengan bocoran dimensi ukuran iPhone 16 Pro akan lebih luas menjadi 6,3 inci, dan untuk iPhone 16 Pro Max ukurannya menjadi 6,9 inci.

Perubahan ukuran hanya dilakukan di seri Pro saja, sementara di seri standar ukurannya tetap sama dengan iPhone 15.

Dari sisi desain, baik iPhone 16 standar maupun yang versi Pro modelnya tidak banyak berubah seperti iPhone 15. Hanya ada beberapa penambahan kecil dengan adanya tombol tambahan.

HP iPhone 16 nantinya kemungkinan akan disematkan chipset terbaru yang dibuat Apple yakni A18 Pro yang dibangun di ats node N3E nanometer terbaru. Meski demikian belum ada kabar apakah cipset terbaru itu akan disematkan di semua model atau hanya di model Pro saja.

Selanjutnya untuk desain kamera, model iPhone 16 akan mengunakan susunan lensa kamera vertical baru yang berbeda susunan lensa diagonal sebelumnya.

Perubahan ini berorientasi baru ini memungkinkan model iPhone 16 standar untuk merekam Video Spasial untuk headset Vision Pro. Apple juga diharapkan untuk menghadirkan lensa zoom optik Tetraprism 5x ke iPhone 16 Pro, jadi mungkin tidak terbatas hanya pada iPhone 16 Pro Max tahun ini.

Sedangkan Tombol Aksi yang hanya tersedia pada model iPhone 15 Pro, kali ini akan tersedia di keempat model iPhone 16 pada tahun 2024, dan jajaran iPhone 16 juga disebut-sebut akan memiliki "Tombol Tangkap" baru yang digunakan untuk mengambil foto dan video.

Tombol Tangkap akan berfungsi seperti tombol rana pada kamera digital, mendeteksi berbagai tingkat tekanan untuk pemfokusan lalu mengambil gambar.

Untuk model iPhone 16, Apple berencana untuk menggunakan susunan lensa kamera vertikal baru yang berbeda dari susunan lensa diagonal sebelumnya. Orientasi baru ini kemungkinan akan memungkinkan model iPhone 16 standar untuk merekam Video Spasial untuk headset Vision Pro. Apple juga diharapkan untuk menghadirkan lensa zoom optik Tetraprism 5x ke iPhone 16 Pro, jadi mungkin tidak terbatas hanya pada iPhone 16 Pro Max tahun ini.

Dari susunan kamera, akan ada tonjolan berbentuk pil, untuk menampung lensa Wide dan Ultrawide yang terpisah. Mikrofon akan berada di samping lensa, sementara lampu kilat kamera akan berada di bagian belakang perangkat di luar tonjolan tersebut.

Di sisi kiri iPhone, Apple berencana mengganti tombol mute dengan tombol Action, dan model iPhone 16 akan menggunakan tombol yang sama dengan yang diperkenalkan pada model iPhone 15 Pro. Tombol volume akan berada di bawah tombol Action.

Sisi kanan perangkat akan dilengkapi Tombol Pengambilan Gambar baru, yang akan ditempatkan di tempat antena mmWave berada pada model iPhone sebelumnya di AS. Tombol ini terletak di tempat yang memudahkan penekanan saat iPhone dalam orientasi lanskap. Apple berencana untuk memindahkan antena mmWave ke sisi kiri bawah iPhone 16.

Panel OLED iPhone 16 dapat menggunakan teknologi lensa mikro untuk meningkatkan kecerahan dan mengurangi konsumsi daya. Rangkaian lensa mikro atau MLA menggunakan pola seragam miliaran lensa di dalam panel untuk mengurangi pantulan internal.

Baca Juga: Dirilis di Galaxy Unpacked 2024 di Paris, HP Samsung Galaxy Z Fold 6, Ponsel Lipat yang Mengubah Permainan

Cahaya yang dipantulkan meningkatkan kecerahan yang dirasakan tanpa meningkatkan konsumsi daya.

Layar OLED yang digunakan pada jajaran iPhone 16 akan lebih hemat daya berkat bahan yang lebih baik.

Bocoran Jadwal Rangkaian Rilis iPhone 16

Mengutip dari laman thesun.com, kebiasaan Apple meluncurkan produk barunya dilakukan pada paruh pertama setiap bulan September, karena iPhone andalan baru setiap tahun biasanya dirilis pada Bulan September.

Jadi kemungkinan iPhone 6 akan dirilis pada 10 September 2024. Sementara pemesanan kemungkinan akan dibuka pada 13 September 2024

Berikut ini daftar lengkap prediksi The US Sun untuk jadwal peluncuran iPhone 16:

-Undangan acara Apple iPhone 16 – Selasa, 27 Agustus

-Acara peluncuran iPhone 16 – Selasa, 10 September

-Prapemesanan iPhone 16 – Jumat, 13 September

-Tanggal rilis iOS 18 – Senin, 16 September

-Ulasan iPhone 16 online – Rabu, 18 September

-Tanggal rilis iPhone 16 – Jumat, 20 September

Itulah bocoran rangkaian jadwal rilis iPhone 16 yang akan berlangsung September 2024, termasuk rencana pemasangan iOS terbaru yakni iOS 18 yang akan dirilis 16 September 2024. ***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: The Sun, Mac Rumors

Tags

Terkini

Trending